0882022044248
Iklan DPRD Berau

SMKN 6 Balikpapan Rayakan HUT ke-13, Usung Semangat Kreativitas dan Kejayaan

$rows[judul]

Meditama.id, BALIKPAPAN – Suasana penuh semangat dan rasa syukur mewarnai halaman SMK Negeri 6 Balikpapan pada Kamis pagi (17/4/2025), saat sekolah tersebut merayakan hari jadinya yang ke-13. Perayaan ini mengusung tema “Artsplosion for 13 Years of Growth, Glory, and Success” yang menggambarkan perjalanan sekolah dalam mencetak generasi muda yang kreatif, kompeten, dan berkarakter.

Acara syukuran ini turut dihadiri oleh Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah 1 Kalimantan Timur, para kepala SMK se-Balikpapan, satuan pendidikan di sekitar sekolah, hingga perwakilan dari dunia industri. Kehadiran kepala sekolah pertama SMKN 6 Balikpapan, H.M Syukri, M.Pd., bersama jajaran pengawas sekolah, komite sekolah, serta instansi di lingkungan sekitar, menambah kekhidmatan dan kebanggaan dalam momen bersejarah ini.

Ketua Panitia HUT, Dony Endriyono, S.Kom., menjelaskan bahwa tema yang diangkat bukan sekadar slogan, tetapi wujud nyata dari perjalanan panjang SMKN 6 dalam menciptakan ruang tumbuh bagi kreativitas dan prestasi siswa.


“Artsplosion: Meledakkan Kreativitas, Merayakan Kesuksesan!” menjadi cerminan semangat kami tahun ini. 13 tahun berkarya dengan satu semangat menginspirasi, terus menumbuhkan potensi dan kejayaan di dunia pendidikan kejuruan,” ujarnya.

Sementara, Kepala SMKN 6 Balikpapan, Agus Prihanto, S.Pd., M.Pd., menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas dukungan berbagai pihak selama ini.

“Selamat ulang tahun ke-13 SMKN 6 Balikpapan. Semoga di usia yang ke-13 ini, kita semakin unggul, kompeten, dan berakhlak mulia. Mari terus melangkah dengan semangat kolaborasi dan inovasi,” ungkapnya.


Perayaan ulang tahun ke-13 ini juga menjadi momentum refleksi sekaligus motivasi untuk terus tumbuh dan berkontribusi mencetak generasi muda yang siap menghadapi tantangan masa depan dengan kreativitas tanpa batas dan semangat pantang menyerah.

Sebagai informasi, suksesnya pelaksanaan tidak terlepas dari kontribusi para sponsor. Yakni 

PT Kutai Refinery Nusantara, PT MAXXIMA HERSAM SOLUSI, PT. ANDRAYASYA ENGINEERING TECHNOLOGY, PT Astra International Tbk - Honda (Astra Motor Kaltim), LSP-P1 SMK NEGERI 6 Balikpapan, Sigit Wibowo, SE.,M.E, H. Abdullah, S.Sos., ME, PT Comtelindo, PT. United Hydraulic Technology, Koperasi SMKN 6 Balikpapan, PT. Chitra Paratama, Wirabuana, Universitas Mulia serta kartu tri. 

"Ucapan terimakasih kepada sponsor yang mendukung dan mensukseskan hari jadi sekolah. Terima kasih atas dukungannya," tutup Dony Endriyono, S.Kom. (tim)

Tulis Komentar

(Tidak ditampilkan dikomentar)