0882022044248
Iklan DPRD Berau

SMKN 6 Balikpapan Gelar Karya P5, Angkat Tema Kebhinekaan Lewat Budaya dan Kuliner Tradisional

$rows[judul]

Meditama.id, BALIKPAPAN – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-13, SMK Negeri 6 Balikpapan menggelar kegiatan Gelar Karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) yang berlangsung selama dua hari, mulai 16 hingga 17 April 2025. Kegiatan ini merupakan bagian dari implementasi Kurikulum Merdeka yang dirancang oleh Kemendikbudristek guna membentuk karakter pelajar berprofil Pancasila.

Dengan mengangkat tema “Bhinneka Tunggal Ika”, kegiatan ini menampilkan berbagai kreativitas siswa kelas X dan XI melalui pameran budaya, bazar makanan tradisional dari berbagai daerah di Indonesia, serta pentas seni yang memadukan unsur tari, teater, dan drama musikal.


Koordinator Pameran Budaya dan Makanan Tradisional, Ardian Ilmawan, S.Pd menjelaskan bahwa tema kebhinekaan dipilih agar para siswa dapat lebih memahami dan menghargai keberagaman budaya Indonesia.

“Tujuan dari kegiatan ini adalah agar siswa mengenal, memahami, dan menghargai ragam budaya dan tradisi dalam negeri. Dengan begitu, nilai-nilai budaya bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari,” ujar Ardian Ilmawan. 

Selain pameran budaya dan kuliner, kegiatan ini juga dimeriahkan oleh pentas seni yang menampilkan pertunjukan hasil kreativitas siswa-siswi. Koordinator Pentas Seni, Fitriani, S.Pd mengatakan bahwa seluruh pertunjukan dikemas dengan semangat kebhinekaan.

“Melalui penampilan tari, teater, dan drama musikal, siswa menunjukkan kecintaan mereka terhadap budaya Indonesia. Ini menjadi sarana ekspresi dan pembelajaran yang menyenangkan sekaligus bermakna," tambah Koordinator Pentas Seni, Fitriani, S.Pd. 


Wakil Kepala Bidang Kurikulum SMKN 6 Balikpapan, Endah Priyanti, S.Kom menyampaikan harapannya agar kegiatan Gelar Karya P5 ini dapat memperkuat karakter toleransi dan persatuan di kalangan peserta didik.

“Semoga kegiatan ini mendorong siswa untuk lebih memahami dan menghargai keberagaman suku, budaya, agama, dan bahasa di Indonesia. Ini penting sebagai bagian dari pembentukan karakter bangsa yang toleran dan bersatu,” ungkapnya.

Dengan semangat kreativitas dan kebhinekaan, SMKN 6 Balikpapan tak hanya merayakan ulang tahun, tetapi juga meneguhkan komitmennya dalam membentuk generasi muda yang berkarakter, kreatif, dan cinta budaya Indonesia. (tim)

Tulis Komentar

(Tidak ditampilkan dikomentar)