0882022044248
Iklan DPRD Berau

Berdayakan Masyarakat Sekitar lewat Keberadaan Rumah Kakao

$rows[judul] Keterangan Gambar : Elita Herlina

Meditama.id, TANJUNG REDEB – Pembangunan rumah kakao di Kampung Labanan Makarti diharapkan bisa segera terlaksana. Hal itu disampaikan Anggota Komisi II DPRD Berau, Elita Herlina.

Dorongan itu disampaikannya agar di Kampung Labanan Jaya mampu mengolah biji kakao menjadi cokelat.

Apalagi saat ini, Berau disebutnya merupakan salah satu daerah penghasil kakao dengan kualitas terbaik. Bahkan, kakao Berau sudah diekspor hingga keluar negeri.

“Kami dukung pembangunan itu. Apalagi kakao Berau sudah mendunia. Karena itu pemerintah daerah juga diharapkan dapat membantu pembangunan tersebut,” terangnya.

Pembangunan rumah kakao, disampaikannya dapat menjadi langkah penting bagi Berau. Sebab, dengan adanya pengolahan kakao, maka bisa diolah dalam berbagai jenis olahan. 

Dengan begitu, Elita menyebut akan membuka peluang pasar. Terlebih, meningkatkan kesejahteraan masyarakat terutama para petani kakao.

“Jika pembangunan ini berjalan lancar, kami juga meminta pemerintah daerah untuk menyiapkan pasar yang mencukupi. Agar pemasaran kakao ke depan menjadi lebih muda dan bermanfaat,” pintanya.

Politikus Golkar ini berharap, pembangunan itu juga dapat berjalan lancar dan bebas dari kendala yang berarti nantinya.

“Pemasaran cokelatnya sudah bagus, tinggal tempat produksinya saja belum dibangun. Kalau sudah jadi, tentu masyarakat bisa lebih mudah mengolahnya. Ini juga bisa memberdayakan mereka,” tandasnya.(adv/jek)

Tulis Komentar

(Tidak ditampilkan dikomentar)